Thursday, March 14, 2013

Harga Sony Experia Z


Sony Experia Z sudah dirilis di Indonesia pada hari Kamis, 14 Februari 2013. Dengan bermodalkan fitur unggulan, desain menawan dan teknologi canggih. Sony Experia Z diklaim oleh Sony Mobile Communication sebagai superphone, dengan alasan Sony Experia Z dibenami teknologi canggih dan daya tahan yang kuat, seperti dikutip dari kompas.com.

Sony Experia Z memiliki daya tahan anti air dan anti debu juga tahan benturan, Sony Experia Z mampu dibawa berenam selama 30 menit dalam kedalaman 30 meter, wow! 

Smartphone ini memakai sistem operasi Android, dengan memakai prosesor Qualcomm Snapdragon S4 Pro dengan kecepatan 1,5 GHz dan RAM 2 GB. Sony Experia Z memakai Adreno 320 sebagai pemroses grafis. 

Smartphone produksi Sony Corporation pabrikan asal Jepang ini memiliki memori internal 16 GB yang lumayan besar, kamera depan 2.2 MP dengan sensor Exmor RS dan kamera belakang 13.1 MP memakai lampu LED. 

Sony Experia Z memakai layar full HD dengan ukuran 1920 x 1080 pixel dan disematkan teknologi Mobile Bravia Engine versi 2, baterai dengan daya 2.330 mAh.

Di Indonesia Sony Experia Z dihargai Rp. 7.499.000, lumayan mahal sesuai dengan fitur-fitur unggulannya.  

Related posts

Description: Harga Sony Experia Z Rating: 4.5 Reviewer: Dede El-Fariz ItemReviewed: Harga Sony Experia Z
Al
Mbah Qopet Updated at: 3:07 AM

0 comments:

Post a Comment

Popular Posts